FSPBUN IKUTI ACARA SERAP ASPIRASI DAN MONITORING EVALUASI PROGRAM JAMINAN KEHILANGAN PEKERJAAN (JKP) BPJS KETENAGAKERJAAN

Sebagai wadah organisasi Serikat Pekerja, FSPBUN berupaya untuk aktif mengikuti kegiatan-kegiatan dalam rangka membahas kesejahteraan pekerja, baik berdasarkan inisiatif dengan memberikan masukan kepada Pemerintah, Perusahaan maupun aktif memenuhi undangan-undangan dari lembaga terkait.  Pada Rabu (17/5) FSPBUN mengirimkan perwakilan pada acara serap aspirasi dan monitoring evaluasi program jaminan kehilangan pekerjaan (JKP) yang diselenggarakan oleh BPJS Ketenagakerjaan dengan menghadirkan Kementerian Ketenagakerjaan RI dan Serikat Pekerja. 

FSPBUN IKUTI ACARA SERAP ASPIRASI DAN MONITORING EVALUASI PROGRAM JAMINAN KEHILANGAN PEKERJAAN (JKP) BPJS KETENAGAKERJAAN

Sesuai dengan undangan dari BPJS Ketenagakerjaan Nomor: B/2936/052023 tanggal 10 Mei 2023, FSPBUN mengirimkan dua orang perwakilan pada diskusi dimaksud yaitu: M. Rofi (Unsur Ketua) dan Sasmika D.S. (Unsur Ketua).  Acara dilaksanakan di Hotel Mercure, Jl. Gatot Subroto, Jakarta.  Bersama dengan berbagai Konfederasi/Federasi Serikat Pekerja yang hadir, FSPBUN memberikan beberapa pendapat dan masukan terkait dengan program Jaminan Kehilangan Pekerjaan (JKP). Hadir sebagai narasumber dalam diskusi tersebut yaitu: Isnavodiar Jatmiko (Deputi Direktur Bidang Kebijakan Operasional BPJS Ketenagakerjaan), Retno Pratiwi (Direktur Jaminan Sosial Tenaga Kerja Kementerian Ketenagakerjaan RI), Siti Kustiati (Direktur Bina Penempatan Tenaga Kerja Dalam Negeri Kementetian Ketenagakerjaan RI).   Dalam diskusi tersebut, secara umum para perwakilan Serikat Pekerja memberikan beberapa catatan terhadap program JKP antara lain : sosialisasi program yang dirasakan masih minim terutama di daerah dan harapan untuk menyederhanakan persyaratan bagi pekerja untuk mendapatkan manfaat program JKP

FSPBUN SERAP ASPIRASI
Bagikan Artikel ini :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *