TUHU BANGUN KEMBALI PIMPIN FSPBUN NASIONAL

posted in: Dokumentasi Kegiatan, Foto | 0

Tuhu Bangun kembali terpilih sebagai Ketua Umum FSPBUN Nasional Periode 2017-2022 setelah mengalahkan rivalnya, Wispramono Budiman dan Asmanuddin, pada Mubes V FSPBUN di Jogjakarta beberapa hari yang lalu.

Ketua Panitia yang juga Pimpinan Presedium Mubes V FSPBUN, Hasan Basri, kepada GoAceh, Sabtu (15/4/2016), melalui rilis mengatakan, pemilihan ketua umum berjalan demokratis dan alot dengan memperebutkan 25 suara, namun satu suara dari SPBUN PT KPBN tidak hadir, sehingga hanya ada 24 suara.

Ia menjelaskan, pemilihan itu terjadi hingga dua putaran, karena pada putaran pertama masing-masing calon tidak mendapatkan suara di atas 50 persen yakni Tuhu Bangun sebanyak 11 suara, Wispramono Budiman 12 suara dan Asmanuddin satu suara

Kemudian, calon yang lolos pada putaran kedua yakni Tuhu Bangun dan Wispramono Budiman, diminta untuk membuat pernyataan tertulis kesetiaannya untuk maju kembali serta menyampaikan visi dan misi.

“Setelah melalui proses pemilihan, akhirnya Tuhu Bangun meraih 13 suara dan Wispramono Budiman meraih 11 suara,” ujarnya.

Sidang Mubes V FSPBUN itu ditutup dengan ditandai pengumuman Pengurus FSPBUN Nasional Periode 2017-2022, dilanjutkan dengan pengukuhan serta penyerahan Pataka dari Ketua Presidium Mubes, Hasan Basri kepada Ketua terpilih, Tuhu Bangun.

“Saya ucapkan terima kasih dan apresiasi kepada semua peserta Mubes yang telah mengikuti semua jadwal dari awal hingga selesai,” imbuhnya.

Kemudian, Ketua Umum FSPBUN Nasional terpilih, Tuhu Bangun, mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepadanya dan penempatan pengurus sudah mewakili semua unsur.

Namun karena keterbatasan struktur maka ada yang tidak masuk dalam kepengurusan dan jangan merasa tertinggal

Ia mengharapkan, semua bersatu dengan memberikan masukan-masukan melalui SPBUN masing-masing ke FSPBUN.

“Jangan ada lagi di antara kita yang terkotak-kotak, karena Mubes ini sudah selesai dan jadikan FSPBUN ini sebagai rumah kita bersama,” ujarnya.

Ia juga mengharapkan, dengan kepengurusan yang baru terpilih ini, bisa bersama-sama melakukan perubahan ke arah yang lebih baik dan program-program yang sudah diputuskan dalam Mubes agar dapat dijalankan.

Selain itu, Ia juga akan melakukan ajangsana ke SPBUN tingkat perusahaan yang ada di seluruh wilayah Indonesia.

Kemudian, kemitraan dengan PTPN III (Persero) group holding akan lebih ditingkatkan, begitu juga dengan pemerintah serta stakeholder lainnya.

“Saya juga mengimbau kepada SPBUN tingkat perusahaan agar terus membangun kemitraan dengan Direksi masing-masing, sehingga akan terwujud perusahaan sehat sehingga karyawan sejahtera bisa terwujud,” pungkasnya.

Bagikan Artikel ini :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *